Berita Terkini

KPU GOES TO CAMPUS, SCHOOL DAN PESANTREN. MEMBANGUN BANGSA: “ANAK MUDA GAK MILIH, GAK KEREN”

Dalam rangka Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih, KPU hadir di Nusa Cendana Kupang dalam rangka KPU Goes To Campus, School dan Pesantren bertempat di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Nusa Cendana Kupang dengan mengusung tema “Membangun Bangsa, Anak Muda Gak Milih, Gak Keren”. Kamis, 7 Desember 2023.

 

Anggota KPU Provinsi NTT Yosafat Koli dalam sambutannya menyampaikan dalam konteks perkembangan demokrasi di Indonesia, peran serta mahasiswa sangatlah penting. Mahasiswa memiliki peran strategis dalam membentuk opini publik, mengkritisi, dan memberikan kontribusi positif terhadap pembangunan bangsa. Kegiatan "KPU Goes to Campus" menjadi ajang yang tepat untuk saling bertukar informasi, pemikiran, dan gagasan guna memperkuat fondasi demokrasi di tanah air.

Narasumber pada kegiatan ini yaitu Anggota KPU Provinsi NTT Yosafat Koli dengan materi terkait Anak Muda Membangun Bangsa: “Gak Milih, Gak Keren!!”. Selanjutnya Dosen Ilmu Komunikasi FISIP Universitas Nusa Cendana Veki Edizon Tuhana, S.I.Kom., M.I.Kom dan Dosen Universitas Nusa Cendana Pegiat Pemilu Dr. Rudi Rohi, SH., M.Si dengan Moderator Dosen Ilmu Komunikasi FISIP Universitas Nusa Cendana Fitria Titi Melawati, M.I.K.

 

Kegiatan ini dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan pembagian Doorprize kepada peserta kegiatan KPU Goes to Campus, School dan Pesantren. KPU berharap dapat menjalin kerjasama yang lebih erat dengan perguruan tinggi sebagai lembaga pendidikan yang menjadi wadah pembentukan karakter dan pemikiran mahasiswa serta dapat meningkatkan pemahaman mahasiswa tentang pentingnya partisipasi dalam proses demokrasi, kita dapat menciptakan masyarakat yang lebih sadar akan hak dan kewajibannya dalam berdemokrasi.

Kegiatan ini diikuti oleh Kepala Bagian Pendidikan Pemilih KPU RI Arif Ma’ruf dan Staf Pelaksana KPU RI, Kepala Bagian Teknis Penyelenggaraan Pemilih, Partisipasi dan Hubungan Masyarakat, Hukum dan SDM Andrew S. N. Kette dan Staf Pelaksana KPU Provinsi NTT, Pemimpin dan Civitas Akademika Fakultas  FISIP Universitas Nusa Cendana dan Mahasiswa/Mahasiswi FISIP Universitas Nusa Cendana.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 462 kali